5.8.19

"Senjata Tempur" Hadapi Seleksi CPNS PPPK 2019

"Senjata Tempur" Hadapi Seleksi CPNS PPPK 2019
"Senjata Tempur" Hadapi Seleksi CPNS PPPK 2019


@pritowindiarto

BKN memang belum mengeluarkan jadwal yang pasti untuk pelaksanaan seleksi CPNS PPPK tahun ini. Perkiraannya, bulan Oktober. Jika benar, maka waktunya tinggal 2,5 bulan lagi.
Semakin dekat.

Karena itu, mari persiapkan dengan baik. Persyaratannya administrasinya, pun persiapan untuk tesnya.

Seleksi CPNS PPPK tidak bisa diremehkan begitu saja. Banyak yang tidak lolos. Persaingannya ketat. Tahun lalu saja, formasi yang dibutuhkan 200 ribu lebih. Pendaftarnya mencapai hampir 4 juta orang.

Persiapan mutlak dilakukan. "Senjata tempur" harus ready. Senjata untuk latihan. Dengan latihan kita akan terbiasa. Polanya akan kelihatan. Walaupun soalnya beda, kalau polanya sudah tahu, InsyaAllah memudahkan.

Senjata tempur itu, antara lain:

1. Buku Cetak
Buku-buku cetak yang membahas materi dan soal CPNS bertebaran. Di toko buku, semisal Gramedia, banyak. Silakan pilih. Kalau buget nya banyak, bisa beli beberapa buah. Saya sendiri, karena bujetnya tidak begitu banyak, hanya membeli dua buku. Itupun yang diskonan. Hehe. Bagi yang akses ke toko buku susah, bisa kok via online. Misalnya ke bit.ly/OrderBukuCpns ini, harganya bersahabat.

2. Buku Elektronik (Ebook)

Kelebihan ebook adalah bisa dibuka di gawai (gadget). Harganya juga relatif terjangkau. Bahkan gratis. Tahun lalu saya mendapatkan beberapa ebook modul dari pelbagai grup. Selain itu saya juga diberi akses oleh teman untuk mengunduh di penyedia software CPNS nan keren bit.ly/CpnsOnline2019Id .
Ebook berbentuk modul yang banyak itu, beberapa saya baca dan pelajari di ponsel dan laptop. Beberapa lainnya saya cetak/print di tempat fotokopian.

3. Software / Aplikasi Simulasi / Try Out

Simulasi itu penting, semacam ancer-ancer. Juga cek seberapa kemampuan kita. Bagaimana manajemen waktu, 100 soal dalam waktu 90 menit. Aplikasi itu bisa dari penyedia software premium semisal tescpns.latihansoal.com . Mereka biasanya sudah mengeset sedemikian rupa agar mirip dengan CAT aslinya. Bisa juga unduh gratis di Google play. Saya sendiri mengunduh cukup banyak aplikasi simulasi.

4. Video Tutorial
Bagi sobat yang punya banyak kuota internet atau punya akses WiFi gratis tak ada salahnya lihat video di YouTube. Banyak banget yang sudah share. Trip n tips, tutorial, pembahasan soal, dll. InsyaAllah sangat membantu. Saya sendiri pernah sharing di YouTube -> bit.ly/3TipsCPNS

Itu empat senjata tempur yang perlu kita siapkan untuk menghadapi Seleksi CPNS PPPK. Barangkali ada teman yang menambahkan, mangga. Kita sharing.

Oya, sejujurnya, senjata tempur nomor 2-4 itu bisa kita dapatkan dengan membelinya di penyedia software CPNS P3K. Misalnya bit.ly/EbookCPNS-PPPK. Atau silakan Googling untuk lebih jelasnya.

Sekali lagi, perihal senjata tempur ini mutlak adanya. Hanya saja cara mendapatkannya dan cara memanfaatkannya yang bersifat individual. Maksudku tergantung kemampuan dan kemauan pribadi masing-masing.
Bagi yang punya bujet yang lumayan, borong deh... Pelajari. Cek juga kisi-kisinya, biar belajarnya terarah bit.ly/KisiKisiCPNS .
Bagi yang bujetnya terbatas, silakan pilih-pilih. Toh banyak juga yang biasa ngasih gratisan. Hehe.

Pada akhirnya secanggih apapun senjata tempur nya, yang paling penting adalah bagaimana menggunakannya. Kalau dianggurin sih buat apa? So, miliki senjatanya, gunakan dalam latihan, mudah-mudahan memudahkan dalam pertempuran yang sebenarnya.

Jangan lupakan faktor nonteknis nya juga -> Ibadah. Saling bantu, saling share info bermanfaat. Juga doa, minta didoakan, dan mendoakan orang lain.

Terakhir, saya mendoakan, semoga kita senantiasa diberi kemudahan keberkahan dalam hidup.
Semoga pejuang ASN (CPNS PPPK ) tahun ini banyak yang lolos seleksi...

2 komentar:

Abang Donsa mengatakan...

Terima kasih atas sajian artikel nya, semoga calon ASN yang diterima selalu sukses

Prito Windiarto mengatakan...

Aamiin ya Robbal alamin. Makasih ya kak

Info CPNS PPPK 2019 & Pelajaran Bahasa Indonesia

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...